Wamena, nokenwene.com – Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung (DPMK) gelar Kegiatan Fasilitasi Penyediaan Sarana-prasarana kelembagaan masyarakat, lembaga karang Taruna tahun 2021, di Kampung Air Garam Distrik Asotipo.
Pada kegiatan itu sekaligus dilakukan penyerahan bantuan bagi pemuda-pemudi berupa mesin bababat, bola kaki, bola volly, net, kostum bolla, dan guitar acoustic, masing-masing 5 Set untuk 5 organisasi gereja dan 1 Mushola yang ada di dua kampung di wilayah itu.
“Pemerintah mengharapkan supaya pemuda itu tulang punggung berarti dia yang menjadi garda terdepan pembangunan, mereka yang punya potensi sumber daya manusia (SDM) yang memiliki jadi mereka yang harus menggerakan seluruh masyarakt kampung kerja sama dengan lembaga karang taruna itu ada dibawah pemerintah kampung” Kata Lepinus Gombo, S.Pd, M.Pd, dalam kegiatan tersebut, kamis 29/07/2021.
Kepda masyarakat terutama kaum muda di kampung tersebut, diharapkan agar tidak terus-terusan terjerumus dalam kegiatan yang negatif yang merusak masa depan pemuda sendiri, tapi sebaliknya melakukan kegiatan yang positif dan membangun minat dan bakat.
“Kami berharap melalui alat sarana-prasarana ini pemuda bersatu dan bergerak lalukan kegiatan-kegiatan positif saling mendukung program kampung”Ajak Lepinus.
Yesaya Heselo, SP, kepala Bidang Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri Jayawijaya mengatakan, pihaknya memberikan apresiasi kepada kepala kampung Air Garam, yang mana dalam kepemimpinannya telah melakukan banyak pembangunan dan perubahan di kampung tersebt\ut
“Beliau dipilih untuk mau melihat memenuhi kebutuhan masyarakat itu yang benar sebagai wakil Allah. Pemerintah sudah memberikan uang, kewenangan sudah berikan untuk pembangunan sesuai program kampung melalui musyawara kampung” Ujar Yesaya.
Sementara itu, Yornius Wetapo Selaku Tokoh Pemuda di Kampung tersebut menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Pemerintah Jayawijaya yang telah memberikan bantuan kepada pemuda Air Garam.
“Sehingga dalam waktu dekat kami akan mengadakan kegiatan positif seperti perlombaan pertandingan bola kaki, volly dan Vocal Grup dalam rangka hari-hari besar ” Kata Yornius Wetapo.
Pewarta: Jurnalis Warga Noken Wamena.
Discussion about this post