Wamena, nokenwene.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Papua Pegunungan menggelar fit and propertest atau uji kelayakan bagi para calon anggota komisioner KPU pada 3 Kabupaten yakni, Jayawijaya, Nduga dan KPU Kabupaten Mamberamo Tengah (Mamteng).
Ketua KPU Provinsi Papua Pegunungan, Daniel Jingga mengatakan uji kelayakan dimulai dengan para calon komisioner KPU Jayawijaya pada Senin (26/2/2024).
“Setiap kabupaten ada 10 orang yang telah masuk dalam hasil seleksi, jadi dalam uji kelayakan ini ada 30 orang,” kata Daniel Jingga, Rabu (28/02/2024)
Dikatakan, setelah kabupaten Jayawijaya, dilanjutkan dengan Mamberamo Tengah di hari berikutnya dan terakhir untuk Kabupaten Nduga.
Pelaksanaan fit and propertest dilaksanakan selama tiga hari, dan di hari terakhir Rabu (28/2/2024) dilakukan bagi para calon dari Kabupaten Nduga.
“Untuk Nduga seharusnya Selasa kami harusnya lakukan pengujian, namun komisioner yang akan ikut fit and propertest sedang melakukan tahapan pleno tingkat kabupaten di Nduga,” kata Jingga.
Dalam uji kelayakan yang dilakukan terhadap 10 besar dari tiga kabupaten itu, akan diserahkan ke KPU RI untuk menentukan siapa yang berhak duduk sebagai komisioner.
“Kami hanya serahkan dari hasil uji kelayakan ke KPU RI, selanjutnya pusat yang tentukan,” kata Daniel Jingga. (*)
Pewarta: Jurnalis Warga Noken Wamena*