Wamena, nokenwene.com – Sebanyak 13 orang calon anggota Pergantian Antar Waktu (PAW) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tolikara dari empat partai politik (Parpol) yakni partai Nasdem, PKB, Demokrat dan PKPI meminta agar Pejabat atau Pj. Bupati Tolikara Marten Kogoya, segera melakukan pelantikan bagi anggota PAW secepatnya dan.
Jika Pemda Tolikara dan pihak Sekretariat Dewan (Setwan) tidak segerah memproses maka pihaknya ancam akan melakukan pemalangan kantor DPRD dan Kantor Bupati Tolikara serta Jalan Trans Wamena Tolikara hingga proses PAW di lakukan.
Hal tersebut disampaikan langgsung oleh koordinator umum calon anggota DPRD PAW Tolikara, Ronny Wakur bersama 13 calon anggota PAW lainnya saat jumpa pers di salah satu caffe di Wamena, Ibu kota Kabupaten Jayawijaya provinsi Papua pegunungan, pada senin (8/1/2023) sore.
Wakur mengatakan, sesuai dengan surat Keputusan (SK) Dewan Pimpinan Pusat atau DPP dari masing -masing Parpol sudah keluar sejak bulan oktober 2023 lalui, selanjutnya berdasarkan SK DPP Parpol, Gubernur Provinsi Papua pegunungan telah menerbitkan SK PAW tertanggal 23 desember 2023.
“Sehingga kami menunggu setelah penetapan hasil pemilu legislatif anggota DPRD Kabupaten Tolikara pada tahun 2019 silam, dari KPU Tolikara pada bulan november 2023 kemarin, berdasarkan SK DPP tersebut Pj Bupati Tolikara sudah sampaikan ke biro umum provinsi Papua kemudian di lanjutkan ke Provinsi Papua Pegunungan kemudian SK dari Provinsi Papua pegunungan sudah keluar pada tanggal 23 Desember 2023 kemarin”, katanya.
Namun kata Wakur, sampai dengan januari 2024 ini proses pelantikan anggota DPRD PAW belum juga dilakukan, sehingga pihaknya mendesak kepada Pj. Bupati Tolikara untuk segera melakukan pelantikan dan pemberhentian anggota DPRD aktif.
“Kami juga minta kepada Pj. Bupati Tolikara yakni yang pertama segera perintahkan untuk pelantikan PAW dan yang ke dua sidang anggaran pendapatan belanja daerah (APBD) Induk itu kami dari DPR PAW yang harus melakukan atau di tanggani”, Katanya
Karena lanjut kata dia, “Sebagai dasar hukum SK Gubernur sudah ada maka segera perintahkan dan segera lakukan pelantikan”, tegas Wakur lagi.
Sementara itu, perwakilan Koordinator partai Nasdem dari Dapil tiga, Erpinus Yikwa, meminta kepada Pj.Bupati Tolikara, Ketua DPR, Sekwan dan Kabag Persidangan jika dalam waktu dekat ini tidak di lakukan jadwal pelantikan anggota PAW piahknya akan melakukan aksi protes.
“Maka kami dari 13 orang calon anggota PAW akan turun melakukan aksi pemalangan di distrik Tagineri tepatnya di Jalan Trans Wamena -Tolikara”, katanya
Sementara itu, Karim Yikwa koordinator dari partai PKB menambahkan, pihaknya telah melakukan pertemuan dengan Kapolres Tolikara dengan tujuan meminta ijin untuk melakukan aksi bakar ban di depan kantor Sekwan Tolikara.
“Sehingga kapolres Tolikara kaget dan mempertanyakan masalahnya apa namun saya jelaskan kepadanya bahwa masalah terkait dengan proses pelantikan PAW belum di lakukan sampai saat ini sementara jadwal kampanye mulai januari 2024 sudah mulai berjalan”, katanya
“Maka Pak Kapolres marah dan kapolres mendesak agar ibu sekwan, Pj Bupati Tolikara segera melakukan penjadwalan untuk melakukan proses pelantikan dalam waktu 1X24 Jam soalnya pihak kepolisan tidak mau ambil resiko jika terjadi kemoloran waktu yang akan mengakibatkan hal -hal yang tak di inginkan oleh bersama” tutupnya (*)
Pewarta: Jurnalis Warga Noken Wamena*