Dekai, nokenwene.com- Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) di Kabupaten Yahukimo Dorce Miram menghadiri kegiatan jalan santai dalam rangka HUT Injil masuk GKI di tanah Papua yang Ke-167 tahun bersama seluruh Jemaat GKI Metanoia Dekai yang berlangsung pada Jumat,(4/1/2022).
“Kegiatan jalan santai dalam rangka HUT Injil masuk GKI ini kami (GOW) turut terlibat. Kehadiran kami ini sebagai mama untuk memberikan dukungan agar kegiatan yang digelar dapat berjalan dengan baik,” kata Dorce
Dorce Miram menambahkan, kehadiran GOW bukan hanya di kegiatan Gereja, namun organisasi pemuda, komunitas, dan semua unsur. Menurutnya, kehadiran GOW sebagai mama memberikan motivasi tersendiri bagi generasi muda wanita yang sedang bertumbuh dan berkembang.
“Dengan kehadiran kami, nona-nona bisa belajar dari kami dimana kepedulian wanita terhadap semua organisasi yang ada di Yahukimo. Dan GOW juga jadi sponsor utama dalam kegiatan jalan santai ini,” ungkapnya.
Selaku ketua gabungan organisasi wanita di Yahukimo, ia berharap agar setiap organisasi, komunitas, dan unsur yang ada di Yahukimo untuk bersatu. Sebab menurutnya, disetiap hari ada hal baru yang harus belajar.
“Hal-hal yang kami pelajari tidak ada tempat formal, sehingga dengan kegiatan non formal begini ada hal-hal baru yang bisa kami pelajari. Selain itu juga dengan kebersamaan kami sama-sama majukan Yahukimo yang kebih baik,”tutupnya.
Jalan santai tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Yahukimo, Bendahara Klasis Yalimo Angguruk, Ketua GOW, dan seluruh jemaat Metanoia Dekai Yahukimo.
Pewarta : Ruland Kabak / JW Sagu Yahukimo
Discussion about this post